Kamis, 16 April 2009

AMANAH PEMUDA

"Kalu sekiranya kami turunkan Al-Quran Ini kepada sebuah gunung, pasti kamu akan melihatnya tunduk terpecah belah disebabkan ketakutannya kepada Allah. dan perumpamaan-perumpamaan itu kami buat untuk manusia supaya mereka berfikir". ( Al Hasr : 21 )

Sosok pemuda menurut nabi yang diriwayatkan oleh As Syaikhan, adalah :
1. Gelora Pemuda adalah romantisme perjuangan
2. Sesungguhnya golongan pemuda pada setiap zaman dan waktu, disetiap lokasi dan putaran sejarah adalah merupakan pilar – pilkar umat Islam, penggerak kebangkitannya, penegak kemuliaan hidup, dan pemancang ketinggian budaya.

KEPRIBADIAN PEMUDA DA’I
1. Mengetahui, menyadarai, dan kemudian mencanangkan suatu hakikat tujuan hidup
" Dan Aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan supaya mereka mengabdi kepadaKu" . ( Adz Dzariyat : 56 )

2. Seorang yang akan terjun di medan dakwah harus mempelajari kondisi dunia yang sedang terjadi.

3. Seorang dai akan menhadapi berbagai tantangan yang seoalah tiada habisnya.
brahim berkata: "Tidak ada orang yang berputus asa dari rahmat Tuhan-nya, kecuali orang-orang yang sesat".

4. Acuanya adalah teladan para sahabat, dan tokoh – tokoh sejarah

" Orang-orang yang terdahulu lagi yang pertama-tama (masuk Islam) dari golongan muhajirin dan anshar dan orang-orang yang mengikuti mereka dengan baik, Allah ridha kepada mereka dan merekapun ridha kepada Allah dan Allah menyediakan bagi mereka surga-surga yang mengalir sungai-sungai di dalamnya selama-lamanya. mereka kekal di dalamnya. Itulah kemenangan yang besar". ( At taubah :100 )
Di antara orang-orang mukmin itu ada orang-orang yang menepati apa yang Telah mereka janjikan kepada Allah; Maka di antara mereka ada yang gugur. dan di antara mereka ada (pula) yang menunggu- nunggu dan mereka tidak merobah (janjinya)

5. Seorang dai harus mengetahui tugas suci ini
Dan demikian (pula) kami Telah menjadikan kamu (umat Islam), umat yang adil dan pilihanagar kamu menjadi saksi atas (perbuatan) manusia dan agar Rasul (Muhammad) menjadi saksi atas (perbuatan) kamu. dan kami tidak menetapkan kiblat yang menjadi kiblatmu (sekarang) melainkan agar kami mengetahui (supaya nyata) siapa yang mengikuti Rasul dan siapa yang membelot. dan sungguh (pemindahan kiblat) itu terasa amat berat, kecuali bagi orang-orang yang Telah diberi petunjuk oleh Allah; dan Allah tidak akan menyia-nyiakan imanmu. Sesungguhnya Allah Maha Pengasih lagi Maha Penyayang kepada manusia.

6. Memiliki keahlian persuasif


7. Memperdalam aqidah qodho dan qodar.
Sesuatu yang bernyawa tidak akan mati melainkan dengan izin Allah, sebagai ketetapan yang Telah ditentukan waktunya. barang siapa menghendaki pahala dunia, niscaya kami berikan kepadanya pahala dunia itu, dan barang siapa menghendaki pahala akhirat, kami berikan (pula) kepadanya pahala akhirat itu. dan kami akan memberi balasan kepada orang-orang yang bersyukur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar